Selasa, 17 Maret 2015

Renovasi Musholah Mustashihin

Untuk meningkatkan sarana peribadatan , maka perlu perbaikan yang lebih baik, agar saat melaksanakan kegiatan sholat lebih khusuk diperlukan fasilitas yang memadahi, seperti di Musholah Baitul Mustashihin Pecalukan, Kecamatan Prigen, Kabupaten Pasuruan. Ada beberapa yang perlu di perbaiki diantaranya tempat wuduh, kamar mandi dan pengecoran lantai yang ada didalam musholah tersebut, tentu dengan adanya perbaikan fasilitas sangat bermanfaat bagi warga Pecalukan pada khususnya dan masyarakat pada umumnya.

Terkait dengan renovasi telah didanai oleh H. Husin selaku donatur, namun tidak menutup kemungkinan ada donatur lain pada saat pelaksanaan pekerjaan, Sementara Suwanto selaku Direktur
Pengurus Ta'mir, H. Husen dan Suwanto Dir. CV.Sinergi
CV. Sinergi yang mengerjakan renovasi fasilitas musholah Baitul Mustashihin akan menyelesaikan dengan tepat waktu sesuai sechedul yang ada. Memang perbaikan fasilitas sangat diperlukan kalau dilihat kebutuhan dari sisi manfaatnya.

Ada sisi yang menarik keberadaan musholah Mustashihin yang lokasinya ditengah keberadaan pemukiman warga Pecalukan dan makam Mbah Raden Adiman  selaku tokoh cikal bakal Pecalukan, Semasa hidupnya beliau yang pertama kali membangun sebuah desa Pecalukan yang ada sekaranga ini, maka setiap tahunnya diadakan haul Mbah Raden Adiman selaku diperingati oleh warga masyarakat Pecalukan.

Pada saat tiap Jum'at legi setiap bulan banyak masyarakat ziarah kemakam umum dan makam Mbah R Adiman, Setelah selasai ziarah dari makam, maka banyak para peziarah, singgah ke toilet dalam kawasan  musholah Baitul Mustashihin sebelum pulang dari ziarah. ( edy k )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar